Universitas Karya Persada Muna mengajukan permohonan sebagai anggota Asosiasi Institusi Pendidikan Ners Indonesia (AIPNI). Setelah melalui penilaian awal, maka Pengurus Pusat AIPNI pada tanggal 13-14 Januari 2023 mengirim tim asesor untuk melakukan visitasi lapangan untuk menilai kelayakan sebagai anggota baru. Bertindak sebagai asesor yaitu Bapak Dr. Mundakir, S.Kep., Ns., M.Kep. selaku Sekretaris Umum Pengurus Pusat AIPNI dan juga sebagai Wakil Rektor IV Universitas Muhammadiyah Surabaya, dan Ibu Dr. Ariyanti Saleh, S.Kp., M.Kes. selaku Ketua AIPNI Regional 12 yang juga menjabat Dekan Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Hasanuddin.
Pada saat visistasi Ketua Program Studi Ilmu Keperawatan Nur Hamsar Sarmin, S.Kep., Ns., M.Kes. dan Ketua Program Studi Ners Fitri Diana Astuti, S.Kep., Ns., M.Kes. melakukan pemaparan di hadapan tim asesor AIPNI tentang 9 Standar Akreditasi LAM-PTKes (Lembaga Akreditasi Mandiri Pendidikan Tinggi Kesehatan). Setelah pemaparan, dilanjutkan dengan penilaian lapangan semua fasiltas perkuliahan yang dimiliki, dari ruang pengelolah, ruang perkuliahan, dan laboratorium. Semua proses visitasi ini, tim asesor didamping oleh seluruh unsur pimpinan UKPM yaitu Rektor, Wakil Rektor, Dekan, Ketua Program Studi, dan dosen Program Studi Ilmu Keperawatan dan Program Studi Ners, Sivitas akademika UKPM berharap dapat diterima sebagai anggota AIPNI.