Jurnal Pengabdian Sowite (JPS) merupakan publikasi yang diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Karya Persada Muna (LPPM UKPM) sebagai wadah publikasi karya ilmiah terkait pengabdian kepada masyarakat. Tujuan utama penerbitan jurnal ini adalah untuk menyebarluaskan ide konseptual, solusi masalah, dan hasil penelitian yang telah diterapkan dalam bentuk kegiatan pengabdian kepada masyarakat. Jurnal ini diterbitkan dua kali setahun (Januari & Juli) oleh LPPM Universitas Karya Persada Muna dan terdaftar di ISSN: xxxx-yyyy (online). JPS adalah jurnal double-blind peer-review dan akses terbuka.
JPS fokus pada isu-isu kunci dalam penerapan inovasi, peningkatan kapasitas, pemberdayaan masyarakat, dan memberikan solusi permasalahan masyarakat di bidang: Kesehatan, Pertanian, Peternakan, Perikanan, Kehutanan, Ekonomi dan Bisnis, Teknik, Bahasa dan Sastra, Sosial Humaniora, Agama dan Filsafat, Seni, Desain, Media, dan Pendidikan.